Rekam24.com, Bogor – Ada moment unik saat Presiden Prabowo mengunjungi SDN Kedung Jaya 1, Kota Bogor pada Senin (10/2/2025).
Dalam kunjungan itu Presiden Prabowo melewati jalan sempit.
Tak ada pengosongan area, bahkan para pedagang masih bisa berjualan dan Prabowo pun menyapa dengan hangat sembari menebar senyum
Ia juga terlihat melambaikan tangan ke anak-anak.
Uniknya dalam kunjugan untuk melihat pelaksanaan makan bergizi gratis Presiden Prabowo membawa boneka.
Rupanya boneka tersebut merupakan Fuggler Funny Ugly Monster orange
Usut punya usut meski memiliki nama monster rupanya boneka itu bisa membawa aura poaitif dan menyenangkan.
Bahkan beberapa anak yang murung bisa ceria kembali ketika melihat itu.
Dalam kunjungan tersebut, Presiden berinteraksi langsung dengan para siswa untuk mengetahui kesan mereka terhadap makanan yang disajikan.
“Enak tidak makanannya?” tanya Prabowo kepada para murid, yang dengan antusias menjawab bahwa mereka menyukainya.
Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan bahwa kualitas makanan yang diberikan kepada anak-anak sekolah tetap terjaga dan bermanfaat bagi tumbuh kembang mereka.
Selain berdialog dengan siswa, Prabowo juga menunjukkan ketertarikannya pada budaya lokal dengan ikut bermain angklung bersama para murid dan guru.
Aksi spontan ini membuat suasana menjadi lebih hangat dan penuh keceriaan.
Rep : Echa Nur