Rekam24.com, Bogor – Harga jual duku dan manggis yang sempat melonjak kini diobral murah. Bahkan penjual manggis dan duku di Pasar Anyar kebanjiran pembeli.
Seorang penjual buah Safri mengatakan bahwa semua harga manggis mencapai Rp 25 Ribu per kilogram di awal masa panen kemudian turun Rp20 Ribu per kilogram hingga saat ini tiga kilogram Rp 10 Ribu.
“Awal awal emang mahal, karena barangnya masih sedikit baru panen. Sekarang sudah masuk masa puncaknya barang banyak dimana-mana, harga jual dari pemilik kebun juga turun,” katanya.
Selain manggis harga duku pun berangsur turun. Duku kualitas super yang semula dibandrol dengan harga Rp 26 ribu hingga Rp30 Ribu per kilogram kini turun menjadi Rp 10 Ribu per kilogram hingga Rp16 Ribu per kilogram.
Sontak saja itu pun membuat para pedagang kebanjiran pembeli.
“Rasa buah manis harganya pun manis,” katanya seraya merapikan barang dagangan.