Bangunan SMAN 2 Gunungputri Runtuh Diterjang Angin, BPBD: Diduga Konstruksi Tak Kuat

Hujan deras disertai angin kencang memicu kerusakan parah di SMAN 2 Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jumat (23/1/2026) dini hari

Rekam24.com, Bogor -Hujan deras disertai angin kencang memicu kerusakan parah di SMAN 2 Gunungputri, Kabupaten Bogor, Jumat (23/1/2026) dini hari. Sebanyak tiga ruang kelas dan dua toilet di lantai dua dilaporkan ambruk total.

Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Adam Hamdani, mengonfirmasi bahwa insiden terjadi sekitar pukul 04.30 WIB saat wilayah tersebut diguyur cuaca ekstrem.

“Atap tiga ruang kelas XII dan dua toilet di lantai dua rubuh. Materialnya menimpa fasilitas di bawahnya,” ujar Adam dalam laporan resminya.

Baca Juga : BRI BO Bekasi HI Berbagi Makanan Jumat Berkah

Mendapat laporan pada pukul 07.00 WIB, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD segera menuju lokasi untuk melakukan pengamanan dan kaji cepat. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Meski demikian, aktivitas sekolah terpaksa dihentikan sementara.

“Untuk menjamin keselamatan, peserta didik SMAN 2 Gunungputri saat ini diliburkan,” tegas Adam.

Hasil analisa sementara menunjukkan bahwa ambruknya bangunan bukan hanya karena cuaca, melainkan adanya indikasi masalah pada struktur bangunan. Penggunaan baja ringan diduga tidak kuat menahan beban genting saat diterjang angin kencang.

Baca Juga : BRI KC Mabes TNI Cilangkap Gencarkan Penggunaan EDC ke Merchant

“Uniknya, bangunan yang sebelumnya sudah dikosongkan karena rawan justru aman. Yang ambruk malah bangunan lain yang sedang digunakan,” tambahnya.

Saat ini, area reruntuhan telah dipasangi BPBD line. BPBD tengah berkoordinasi dengan dinas terkait untuk penyelidikan lebih lanjut serta pembersihan material bangunan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *