Rekam24.com, Dugaan penyebab jalan Tol Bocimi longsor, tepatnya di KM 64-600 A Kabupaten Sukabumi, diungkapkan Kepala Pusat Riset Kebencanaan Geologi BRIN, Adrin Tohari.
Dia membeberkan, ada dua faktor yang menyebabkan jalan Tol Bocimi longsor, pada Rabu malam (3/4/2024).
Kata dia, dugaan pertama penyebab Tol Bocimi longsor, yaitu akibat saluran air di sisi luar, atau kiri badan jalan tidak mampun menampung limpasan air hujan dari badan jalan.
Dia menduga, limpasan air tersebut luber ke lereng, sehingga menyebabkan kekuatan tanah berkurang. Akhirnya terjadi longsor.
Lainnya, atau faktor kedua, yaitu adanya aliran air tanah di kaki lereng, akibat intensitas hujan yang tinggi, akhir-akhir ini.
Baca juga: Dua Warga Lebak Kantin Sempur Bogor Yang Tertimbun Longsor Ditemukan, Begini Kondisinya
Aliran air tersebut, lanjut dia, yang bisa memicu longsor. “Intinya sistem drainase di lokasi longsor yang bermasalah,” beber Adrin.
Dia juga mempertanyakan sistem drainase di sana, apakah desainnya sudah efektif atau belum. Sebab, Tol Bocimi longsor disebabkan sistem yang sudah lama tidak efektif.
“Bukan tiba-tiba longsor, tapi karena ada indikasi awal yang muncul, retak dulu misalnya,” ungkapnya. (*)