Rekam24.com, Bogor – Masjid Agung Kota Bogor, melalui Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) bekerja sama dengan Pemuda Al Irsyad, Sasa, dan BJB, akan menggelar Festival Ramadhan dengan tema “Menebar Kasih, Meraih Berkah, Bersama Yatim Piatu Menuju Hidayah Allah SWT”. Acara ini dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 26 Maret 2025, di Masjid Agung.
Ketua DKM Masjid Agung, Abdul Wahid, mengungkapkan bahwa dalam rangkaian kegiatan ini, pihaknya juga akan menyalurkan santunan kepada 1.500 anak yatim dan dhuafa.
“Ramadhan adalah bulan penuh berkah yang harus dimanfaatkan dengan kegiatan positif agar membawa manfaat bagi banyak orang. Dalam acara ini, Ustaz Hilman Fauzi akan memberikan tausiah,” ujar Wahid kepada wartawan pada Jumat, 27 Maret 2025.
Festival Ramadhan ini juga akan dimeriahkan dengan berbagai perlombaan, seperti lomba mewarnai untuk anak-anak, qasidah, hadroh, marawis, serta lomba video kreatif.
Selain itu, rangkaian acara meliputi dzikir bersama, kultum, buka puasa bersama yang diperkirakan akan dihadiri oleh sekitar 5.000 jemaah, serta salat tarawih berjamaah.
Acara ini juga akan dihadiri oleh Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, serta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).