Rekam24.com – Dr. Raendi Rayendra yang digadang-gadang akan maju sebagai Walikota Bogor pada pemilu mendatang kini sedang sibuk blusukan ke masyarakat.
Alasannya adalah karena ingin bersilahturami dengan warga dan juga bersedekah dengan warga
“Saya belum pernah mengatakan bahwa saya akan maju sebagai Walikota, namun demikian, saya akan terus berjuang untuk kebaikan masyarakat Bogor,” ungkap Dr. Raendi Rayendra, Jumat (22/09/2023).
Menurut Dr Rayendra dia merasa bahwa kondisi dan kebutuhan masyarakat saat ini menuntut perhatian khusus terhadap masalah kesehatan, pendidikan, dan ekonomi.
Meskipun belum secara resmi mengumumkan ambisi politiknya, dia mengakui bahwa ada rumor di masyarakat seputar keterlibatannya dalam dunia politik.
Selama beberapa bulan terakhir, Dr. Raendi telah menjelajahi sebagian besar Kelurahan di Bogor dan mendengarkan permasalahan utama yang dihadapi oleh warganya, termasuk masalah kesehatan, pendidikan, dan ekonomi.
“Saya suka berada di tengah masyarakat. Saya telah mengunjungi lebih dari 55 RW dan berkomunikasi dengan banyak warga. Saya merasa bahwa banyak masalah yang perlu segera ditangani,” tandasnya.