Rekam24.com, Bogor – Titik naik dan turun penumpang TransJabodetabek rute P11 (Bogor–Blok M) secara resmi dipindahkan ke Terminal Damri Botani Square Mulai Senin (30/6/2025), Sebelumnya penumpang dilayani di Halte Cidangiang maupun Terminal Baranangsiang.
Perubahan ini berlaku permanen dan dilakukan demi meningkatkan kenyamanan pengguna. Kepala Departemen Humas dan CSR TransJakarta, Ayu Wardhani, menyatakan pemindahan halte bukan solusi sementara.
“Untuk kenyamanan pelanggan, modifikasinya bersifat permanen. Salah satu alasannya agar titik ujungnya sama, jadi pelanggan bisa naik dan turun di tempat yang sama,” kata Ayu.
Baca Juga : Rute Baru Transjabodetabek Blok M–Bogor Resmi Dibuka, Tarif Terjangkau Mulai Rp2.000
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menjelaskan alasan teknis di balik keputusan ini. Menurutnya, Halte Cidangiang saat ini juga dipakai untuk beberapa trayek lain seperti TransPakuan, sehingga sudah tidak memadai untuk melayani rute P11.
“Halte Cidangiang yang sebelumnya kita pakai ternyata sudah kurang memadai lagi, mengingat volume terus meningkat,” ujar Dedie.
TransJabodetabek rute P11 beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00 hingga 22.00 WIB, dengan waktu tempuh rata-rata 85–90 menit dan hingga 110 menit saat jam sibuk dengan headway 15–20 menit. Saat ini, layanan ini didukung oleh 22 unit bus.