Rekam24, Jakarata – Ratusan tahanan di Rutan Polda Metro Jaya juga diberi kesempatan menggunakan hak pilihnya pada Pilpres 2024. Hasil pemungutan suara, pasangan calon (paslon) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menang telak.
Total, ada 204 tahanan yang terlibat dalam kegiatan tersebut. Kegiatan pencoblosan dilakukan di Rutan Ditreskrimum Polda Metro Jaya dan Rutan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya.
Pada Rutan Ditreskrimum Polda Metro Jaya, paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mendapat 16 suara. Paslon Prabowo-Gibran mendapat 92 suara.
Sementara paslon Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapat 11 suara. Untuk suara tidak sah ada 4 suara.
Sementara di Rutan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, paslon Anies-Cak Imin mendapat 8 suara. Untuk paslon Prabowo-Gibran mendapat 53 suara dan paslon Ganjar-Mahfud mendapat 16 suara.
Suara tidak sah pada TPS ini ada 4 suara.
Di antara para tahanan Polda Metro Jaya itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi menyebutkan tersangka pemeran film porno dari rumah produksi Jakarta Selatan, Francisca Candra Novitasari atau Siskaeee juga ikut menggunakan hak suaranya.
“Betul (Siskaeee juga mencoblos),” kata Ade.