Rekam24. com – Raendi Rayendra atau Dokter Rayendra secara resmi mendaftarkan diri maju jadi Bakal Calon (Balon) Wali Kota Bogor melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Bogor pada Sabtu, 20 April 2024.
Dokter Rayendra mendaftarkan diri pada hari terakhir penjaringan Balon Wali Kota/Wakil Wali Kota Bogor yang dibuka DPC PDIP Kota Bogor.
“Saya sebetulnya membuka semua peluang dan kerja sama dengan semua partai. Tapi memang PDI Perjuangan adalah salah satu partai yang saya lirik dan saya perhitungkan, untuk bisa membersamai saya dalam kontestasi politik Pilkada Bogor,” kata Dokter Rayendra.
Baca Juga : Farhat Abbas Serahkan Formulir Pendaftaran Bacawalkot Bogor ke DPC PDIP
Menurut dia, selain merupakan salah satu partai yang besar dan sudah terbukti. PDIP juga merupakan partai yang memiliki visi misi yang jelas.
“Nanti kita samakan visi misinya, mudah-mudahan kita punya visi misi yang sama dengan PDIP,” ucap Dokter Rayendra.
Disinggung seberapa yakin PDIP akan merekomendasikan dirinya pada Pilkada Kota Bogor 2024, Dokter Rayendra mengaku menyerahkan semua keputusan kepada internal PDIP itu sendiri.
Baca Juga : Daftar ke PDI Perjuangan, Regina Andriane Siap Ikuti Kontestasi Pilwalkot Bogor
“Saya serahkan kembali. Saya berharap mudah-mudahan PDIP bisa membersamai saya ke depan,” imbuh Dokter Rayendra.
“Tugas saya sekarang masih sosialisasi ke masyarakat. Untuk kepartaian saya serahkan lagi, yang pasti dengan saya mengisi biodata ini mudah-mudahan biodata ini bisa jadi pertimbangan bagi PDIP memberikan rekomendasi kepada saya,” sambung dia.
Pun jika ditanya kenapa partai harus memilih dirinya, Dokter Rayendra mengaku memiliki beberapa kelebihan yang bisa dipertimbangkan untuk direkomendasikan dalam Pilkada 2024 Kota Bogor.
Baca Juga : Hery Antasari Jadi Pj Wali Kota Bogor, Bey Ingatkan Soal Integritas dan Transparansi
“Saya pikir saya tokoh profesional di Kota Bogor yang belum pernah terafiliasi dengan partai lain sebelumnya. Saya juga punya kecakapan yang cukup untuk memimpin Kota Bogor,” ungkap dia.
“Saya punya 3 profesi yang mungkin dibutuhkan warga. Saya praktisi kesehatan, pendidikan, dan ekonomi kemasyarakatan,” lanjut Dokter Rayendra.
Ditanya apabila rekomendasi diberikan hanya untuk maju menjadi Calon Wakil Wali Kota Bogor, Dokter Rayendra mengaku akan terus berikhtiar.
“Kita bicarakan nanti. Saya juga tidak tahu PDIP akan memberikan peluang pada saya atau tidak. Apakah sudah dianggap kapabel, nanti kita lihat,” beber dia.
“Intinya Masih ikhtiar. Selama ini saya hanya ikhtiar untuk Kota Bogor aja,” tandas Dokter Rayendra.
Diketahui, hingga saat ini total ada 14 orang yang mendaftarkan diri maju menjadi Balon Wali Kota Bogor melalui penjaringan yang dibuka DPC PDIP Kota Bogor. Diantaranya:
1. Andri Saleh Amarald (internal)
2. Eka Maulana
3. Jhon Piter Simanjuntak (internal)
4. H. Erik Irawan Suganda (internal)
5. Suryadi
6. Sendi Fardiansyah
7. Hj. Suparti (internal)
8. Farhat Abbas
9. Andrian Dimas Prakoso (internal)
10. Bayu Noviandi
11. Aji Jaya Batara
12. Regina Andriane Saputri (internal)
13. Dedie A. Rachim
14. Dr. Raendi Rayendra
Comments 1