Rekam24.com – Empat pasar di Kota Bogor yang tengah di revitalisasi kini masih dalam tahap on progres. Ke empat pasar tersebut adalah, pasar Jambu Dua, pasar Pamoyanan, pasar sukasari, dan pasar Tanah Baru.
“untuk revitalisasi Pasar Jambu Dua update progres pembangunan sudah mencapai 25 persen. Rasanya di Minggu ini dikejar sampai 30 persen,” kata Dirut PPJ Muzakkir kepada wartawan, Rabu (06/09/2023).
Menurut Muzzakir, progres pembangunan Pasar Warung Jambu cukup signifikan, dan Tahapannya saat ini sudah sampai pengecoran bangunan lantai 1. Sedangkan untuk lantai dasar pengerjaan pengecoran saat ini sudah selesai.
“Jadi bangunannya kalau di liat sudah ada kalaupun hujan mereka sudah langsung pembangunan yang di bagian dalamkan. Karena udah ke dak (pengecoran),” ucap dia.
Kemudian, untuk pengerjaan revitalisasi Pasar Sukasari saat ini memasuki pengerjaan tiang pancang. Di mana, ditargetkan seluruh pembangunanya akan selesai pada Desember 2023.
“Nah untuk pasar Pamoyanan pengecekan kami minggu kemarin juga sudah diangka 70 persen, itu juga di Oktober sudah di resmikan,” papar dia.
Disisi lain, Muzzakir juga memberikan update untuk pemenuhan fasilitas Pasar Tanah Baru di mana pengerjaanya sempat tertunda. Namun, mulai minggu ini Muzakkir memastikan sudah masuk tahapan perbaikan.
Sebab, sebagian bangunan yang dibiayai dari Kementerian Perdagangan (Kemendag) ini pada 202 Desember sudah ada yang rusak, sehingga harus diperbaiki dulu sebelum pasar itu di buka.
“2022 engga dipakai, jadi Insya Allah perbaikan ini kita catat ulang segala macamnya, dengan beberapa perapihan Insya Allah Oktober bisa diresmikan juga,” ucap dia.
“Nah ini yang lagi on progres Pasar Merdeka, dan Insya Allah seminggu kedepan kita juga udah Beauty contest kembali,” tukas dia.